I'm Sakamoto, You Know? #01
Mangaka: Nami Sano
Penerbit: m&c!
Tahun terbit: 2015
Rating: 3.5 of 5 stars
Kenapa selalu saja dia yang menjadi pusat perhatian semuanya.
Sakamoto adalah murid laki-laki yang berkacamata, selalu berpenampilan rapi dan rajin. Ia suka menyendiri dan jarang berbicara. Walaupun begitu, banyak murid perempuan yang menyukainya dan murid laki-laki yang membencinya. Di sekolah, ia selalu kena iseng--atau rencana jahat oleh perbuatan teman-temannya. Namun ia selalu bisa mengatasinya dengan cara yang keren.
Salah satunya waktu kursi dan mejanya dibuang keluar oleh teman-teman yang membencinya, dia malah terkesan cuek dan malah lebih memilih duduk di selasar jendela kelas, dengan pose model yang tamvan dan berani. Pada waktu ia disandera(?) temannya di ruang praktek kimia, seragamnya dibuka kancingnya oleh temannya itu dan ekspresinya itu entah kenapa kelihatan seksi /eh, di sana dia difoto 'syur' buat menjelekkan imejnya. Dan tiba-tiba api menyala dari ruangan kimia itu.
Tapi si Sakamoto ini malah santai aja, lalu bertindak sekeren mungkin. Dan berakhir teman-teman pengganggunya tersipu melihat hasil fotonya tadi.
Dia selalu membantu temannya yang kesusahan--dengan cara yang kadang tidak dimengerti. Contohnya dia mengajak temannya yang selalu berbohong untuk mendapatkan uang kepada orang tuanya untuk tidak melakukan hal itu lagi, tapi mengajaknya bekerja.
Yang harus dilindungi itu... bukanlah diri sendiri atau uang... tapi harga diri kan?
Komik ini aku beli kemarin. Awalnya lihat di fanspage m&c komik baru. Pas baca sinopsisnya udah tertarik duluan. Tapi nggak ada niat beli. Setelah baca komentar-komentar yang di post, 'kok kayaknya lucu ya?' pikirku begitu. Ya sudah, pas ke toko buku langsung ambil komik ini sama Boys Living. Sayangnya, artworknya menurutku kurang bagus. Wajahnya aneh semua. Kecuali si Sakamoto. Tapi hal itu tidak menyurutkanku untuk berhenti membaca.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar